Seminar ini berlangsung di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor.Hal ini menjadikan platform bagi para peserta untuk mengeksplorasi berbagai aspek strategis dan etis dalam penggunaan media digital.

Dalam seminar ini, para peserta diajak untuk memahami pentingnya literasi media digital serta mendalami etika dan tanggung jawab dalam pemanfaatan digital.

Diskusi yang digelar menyuarakan betapa pentingnya literasi media digital dalam memengaruhi cara generasi muda berinteraksi, memahami, dan menyikapi informasi di era digital saat ini.

Salah satu sorotan acara adalah kutipan dari Nelson Mandela yang menyatakan bahwa literasi adalah kunci untuk membuka pintu menuju pengetahuan dan kesempatan.

"Literasi adalah kunci untuk membuka pintu menuju pengetahuan dan kesempatan. Ini adalah keahlian yang harus dimiliki setiap individu agar dapat sukses dalam kehidupan," kutip Nelson Mandela.

Peserta diingatkan bahwa literasi media digital bukan hanya sekadar keterampilan, tetapi juga kebutuhan penting dalam era informasi saat ini.

Para mahasiswa komunikasi Tazkia memberikan paparan yang komprehensif tentang pentingnya literasi media digital.

Mereka membahas berbagai aspek mulai dari pengenalan media sosial hingga pemahaman tentang kebenaran dan keaslian informasi yang tersebar di dunia internet.

Diskusi antara peserta seminar juga menggali dampak literasi media digital terhadap perilaku dan pola pikir generasi muda.

Mereka menyoroti pentingnya menjadi pengguna yang kritis dan bijaksana dalam mengonsumsi konten digital, serta bagaimana menghindari penyebaran informasi palsu atau hoax.

Melalui sesi tanya jawab, peserta memiliki kesempatan untuk berbagi pandangan dan pengalaman mereka dalam menghadapi tantangan literasi media digital.

Para mahasiswa komunikasi Tazkia berperan sebagai fasilitator yang membimbing diskusi dan memberikan pemahaman yang lebih dalam.

Acara ini diapresiasi oleh pihak Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor sebagai kontribusi yang berharga dalam pendidikan karakter siswa.