
- Details
- Category: Prestasi
Upacara Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-96 Tahun 2024 di Gedung Tegar Beriman Cibinong (22/12). PHI Tahun 2024 mengangkat tema Perempuan Menyapa, Perempuan Bersuara, Perempuan Berdaya yang diselenggarakan oleh Dinas P3AP2KB Kabupaten Bogor.

- Details
- Category: Prestasi
Tepat pada tanggal 26 Desember 2024, kita merayakan satu dekade perjalanan Baitulmal Tazkia. Sepuluh tahun bukanlah waktu yang singkat bagi sebuah lembaga sosial, terlebih yang bergerak di bidang pengelolaan Zakat, Infak, Sedekah, dan Wakaf (ZISWAF). Sepanjang perjalanannya, Baitulmal Tazkia telah konsisten menjalankan amanah sebagai pengelola dana ZISWAF, bertujuan meningkatkan kualitas hidup kaum dhuafa dan membangun masyarakat yang berdaya.

- Details
- Category: Prestasi
Yogyakarta – Tiga mahasiswi Tazkia, Rahmawati Aulia Putri (HES Angkatan 21), Suci Yulia Amanda (MBS Angkatan 21), dan Tika Yuniasari Kinanti Br Harahap (MBS Angkatan 21), berhasil meraih Juara 3 pada Economic Expo #11 Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta, tingkat Nasional. Ketiga mahasiswi yang berasal dari program studi HES (Hukum Ekonomi Syariah) dan MBS (Manajemen Bisnis Syariah) ini berkompetisi dengan tema "Youth-Led Innovation: Driving Structural Economies in the Digital World." Prestasi ini membuktikan kualitas dan daya saing mahasiswa Tazkia di kancah nasional.

- Details
- Category: Prestasi
Bogor, 12 Desember 2024 – Dalam rangka mengasah kreativitas dan kemampuan komunikasi mahasiswa Institut Tazkia, Mahasiswa dari program study Komunikasi dan Penyiaran Islam mengadakan Lomba Storytelling yang diikuti oleh mahasiswa dari Institut Tazkia. Acara ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengekspresikan ide-ide mereka dengan cara yang menarik, sekaligus meningkatkan keterampilan dalam berkomunikasi secara efektif.

- Details
- Category: Prestasi
Di tengah krisis perubahan iklim yang kian mendesak, masjid hadir sebagai simbol harapan baru. Hal ini tercermin dalam International Symposium on Innovative Masjid (ISIM 2024) yang berlangsung pada 1-3 Oktober 2024. Diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama, bersama Masjid Istiqlal Jakarta dan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, simposium ini mengusung tema besar: “Eco-friendly Mosque, Climate Change, and Future Generation”. Para akademisi, praktisi, dan penggerak masjid dari berbagai negara berkumpul untuk membahas bagaimana masjid dapat menjadi garda depan solusi lingkungan dan kesejahteraan umat.

- Details
- Category: Prestasi
Bogor, 21 Januari 2024 – Institut Agama Islam Tazkia (Institut Tazkia) menerima kunjungan tim visitasi dari Kementerian Agama Republik Indonesia. Kunjungan ini dalam rangka evaluasi dan pendampingan transformasi Institut Tazkia menjadi Universitas Islam Tazkia.