Webinar ini menghadirkan Dina Diana, M.Si., CFP, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Rektor II Institut Tazkia sekaligus dosen di Institut Tazkia. Sebagai seorang pakar di bidang keuangan syariah, Dina Diana memberikan wawasan mendalam mengenai strategi pengelolaan finansial agar umat Muslim dapat menjalani Ramadan dengan tenang tanpa terbebani masalah keuangan.

Dina Diana Keuangan

Dalam sesi pemaparan, Dina Diana menekankan pentingnya perencanaan keuangan jauh sebelum Ramadan tiba. "Bulan Ramadan sering kali identik dengan peningkatan pengeluaran, baik untuk kebutuhan harian, zakat, maupun persiapan Idul Fitri. Jika tidak dikelola dengan baik, hal ini bisa menyebabkan stres finansial. Oleh karena itu, penting untuk menyusun anggaran yang tepat dan mengelola pengeluaran dengan bijak," ujarnya.

Selain pemaparan materi, webinar ini juga menghadirkan sesi tanya jawab yang interaktif. Para peserta aktif mengajukan pertanyaan terkait pengelolaan gaji, strategi menabung selama Ramadan, hingga tips dalam membagi anggaran untuk kebutuhan sehari-hari dan ibadah.

Keberhasilan acara ini menunjukkan bahwa edukasi keuangan syariah sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya pengelolaan keuangan yang baik, penyelenggara berharap dapat terus menghadirkan program edukasi serupa di masa mendatang.