Acara ini diselenggarakan oleh Institut Tazkia bekerja sama dengan Baitulmaal Muamalat (BMM), Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan wawasan para pelaku UMKM mengenai pencatatan keuangan dan pemasaran digital.
Berbagai pihak hadir dalam pelatihan ini, Dr. Nur Hendrasto, M.Si, CPC sebagai perwakilan Institut Tazkia, Yolanda Erma Yunita sebagai perwakilan BMM, serta 29 peserta penerima manfaat program Pelatihan Vokasi BMM, dua perwakilan dari Manajemen Rumah Kreatif Coey dan lima coach yang mendampingi peserta.
Pelatihan dimulai dengan materi Digital Marketing yang dibawakan oleh Dr. Nur Hendrasto, M.Si, CPC. Dalam pemaparannya, beliau membahas tentang pola pikir digital/Digital Mindset. Setelah itu, dilanjutkan oleh Rahma Wijayanti, S.E., M.S.Ak, CFP, dan Putri Syifa Amalia, S.E., M.Sc, CFP, yang membagikan materi mengenai pentingnya pencatatan keuangan, metode pencatatan hingga menjadi sebuah laporan keuangan yang baik.
Dengan terselenggaranya acara ini semoga ilmu yang diperoleh dapat memberikan aksi dan semangat baru kepada para pelaku UMKM. Tak lupa bekal modul yang diberikan menjadi pegangan dalam mengembangkan bisnis mereka kedepannya.