Faiza tertarik menulis tentang topik ini karena ia melihat adanya peluang besar untuk meningkatkan manfaat investasi dana haji melalui instrumen DIRE, yang dapat membantu mendongkrak sektor ekonomi kreatif. Faiza percaya bahwa dengan pengelolaan yang tepat, dana haji tidak hanya memberikan manfaat spiritual bagi umat, tetapi juga dapat menjadi pendorong ekonomi yang signifikan.

SEVENTSEAS 10th Tazkia

Sebagai mahasiswi Ekonomi Syariah, Faiza memiliki semangat yang tinggi dalam mengembangkan ekonomi syariah di lingkungannya. Kecintaannya pada riset juga telah membawanya meraih berbagai prestasi lainnya. Ia pernah memenangkan Juara 2 dalam International Scientific Essay Islamic Economics Competition FEMFEST 7.0 di Universitas Darussalam Gontor dan menjadi finalis Indonesia Sharia Financial Olympiad 2024 (ISFO) yang diselenggarakan oleh OJK. Selain itu, Faiza juga berhasil meraih Juara 2 dalam Olimpiade Ekonomi Islam Temu Ilmiah Regional di Universitas Trilogi Jakarta serta Juara 2 dalam Olimpiade Ekonomi Islam Temu Ilmiah Nasional di UIN Raden Intan Lampung. Ia juga menjadi Juara Harapan 1 dalam Olimpiade Ekonomi Islam di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

Keberhasilan Faiza tak lepas dari doa dan dukungan orang tua serta bimbingan dari para dosen dan mentornya. Semangat dan dedikasinya dalam riset dan pengembangan ekonomi syariah terus membawanya maju, dengan tekad untuk berkontribusi lebih besar di bidang yang ia geluti.