1. Word of Mouth
Teknik Word of Mouth merupakan teknik marketing yang memperkenalkan produk atau jasa bisnis melalui mulut ke mulut. Contohnya, apabila seseorang memesan produk atau jasa , maka mintalah pendapat mengenai produk atau jasa yang costumer beli. Hal ini bisa menjadi bukti mengenai pendapat costumer yang dapat mengundang costumer lain dalam membeli produk atau jasa kamu. Namun yang perlu diperhatikan, teknik marketing Word of Mouth haruslah diakukan dengan pemberian secara insentif.
Contohnya bisa dilakukan dengan promo diskon, gratis ongkir, hingga gratis pembelian produk atau jasa dengan ketentuan tertentu.Hal ini bisa secara otomatis costumer akan merekomendasikan produk atau jasa tersebut.
2. Community Marketing
Dalam memasarkan sebuah produk atau jasa haruslah mengetahui segmentasi pasar yang di tuju. Apabila sudah mengetahui segmenetasi pasar , maka bisa bergabung dengan komunitas yang memiliki minat dengan produk atau jasa yang dijual.
Beberapa komunitas dapat ditemukan dibeberapa aplikasi sosial media, seperti WhatsApp,Telegram,Microsoft Team,Instagram dan lain-lain.
3. Organik sosial media konten
Banyaknya penggunaan sosial media membuka peluang bagi para pebisnis dalam memasarkan produk atau jasa mereka secara online. Hal yang bisa dilakukan pebisnis pemula dalam meraih costumer dengan membuat konten berupa video atau foto ke sosial media.
Semakin rajin uploud konten di sosial media maka semakin banyak costumer yang akan tertarik dengan produk atau jasa yang sedang dijual. Raymond Chin merekomendasikan memasarkan produk atau jasa melalui sosial media TikTok.
Hal tersebut dikarenakan saat ini TikTok memiliki jumlah pengguna paling banyak dan paling aktif di dunia.
4. Mengikuti lomba
Walaupun terdengar sepele, nyatanya lomba dapat membuat costumer tertarik untuk membeli produk atau jasa yang dilombakan. Dalam perlombaan dapat menjadi ajang pebisnis dalam memasarkan produk atau jasa.
Apabila bisnis yang sedang dilombakan mendapatkan juara, maka itu bisa menjadi ketertarikan lebih para pelanggan untuk membeli produk atau jasa yang sedang dijual tersebut. Hal itu bisa terjadi karena sudah ada bukti bahwa produk atau jasa yang dijual memiliki keunggulan melalui kemenangan lomba tersebut.
Itulah 4 teknik marketing yang dapat dilakukan pebisnis pemula untuk mendapatkan ribuan costumer.